Sabtu, 23 Mei 2009

KERAJINAN KOTA TUBAN

Kota TUBAN merupakan kota yang memiliki berbagai unsur eksotis.TUBAN sering sekali dikunjungi oleh para wisatawan,selain objek wisatanya yang banyak diminati ,ada juga kerajinan-kerajinan khas TUBAN yang sangat menarik.seperti:




1.Batik Tenun Gedog
Batik Gedog merupakan batik tradisional khas Tuban. Semua proses terjadinya batik masih dengan cara-cara tradisional, mulai dari penanaman kapas, pembuatan/ pemintalan benang, penenunan, sampai pada akhirnya proses pembatikan. Motif khas batik adalah gambar seekor burung Lacanang berhias bunga yang konon di bawa oleh prajurit Tar-Tar yang mendarat di pantai Tuban di zaman majapahit.Pusat produksi batik Gedok terletak di Desa Mandirejo, Kecamatan Kerek (25 KM barat Tuban).Bagi Anda yang ingin mendapatkan oleh-oleh batik ini sangatlah mudah, karena sudah banyak di jajakan di toko-toko yang menjual pakaian. Salah satu toko yang khusus menjual batik Gedok ini terletak di sebelah barat patung Tuban, atau perjalanan dari Tuban ke arah Merakurak.






2.Ongkek Toak
Ongkek adalah tempat manaruh minuman tuak & Legenterbuat dari bambu yang dililit rapi oleh daun lontar.Saat ini agak jarang didapati penjual Tuak/Legen yang masih menggunakan Ongkek karena mereka lebih suka menggunakan jerigen.Bagi pengunjung Kota Tuban dapat dengan mudah untuk membeli miniatur Ongkek di pusat-pusat penjual cinderamata. Miniatur ini sangat bagus untuk hiasan ruang tamu keluarga.


3.Penjual legen atau toak dengan ongkek





4.Anyaman Bambu





Kerajinan anyaman bambu khas Tuban sangat berpotensi sebagai komoditi ekspor industri kecil. Pusat industri anyaman bambu ini terletak si Kecamatan Merakurak (10 KM barat Tuban). Saat ini produk yang dihasilkan berupa tempat tissue, tempat buah, tempat pensil, dll. Selain itu kerajinan ini dapat dibentuk sesuai dengan pesanan, misalnya dengan mencantumkan nama pada hasil kerajinan bersangkutan.


5.Gerabah Hias

Gerabah, kata yang sangat tidak asing lagi bagi kita semua. Walapun saat ini peranannya sebagai perlengkapan rumah tangga mulai tergantikan dengan produk dari logam, tetapi keberadaanya sebagai peninggalan budaya leluhur patutlah untuk kita lestarikan bersama.Di Tuban, pusat industri gerabah terletak di Kelurahan Karang - Kecamatan Semanding. Dilokasi ini Anda akan dapat menyaksikan keseluruhan proses produksi mulai dari penyaringan tanah, pembentukan motif, pembakaran dan sampai pada proses pemberian warna (cat). Keseluruhan proses tadi dilakukan dengan cara tradisional.






6.Tas Rajut


Berpusat di Desa Sumorejo, Kecamatan Widang sekitar 30 KM dari pusat kota ke arah timur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar